Dimas Saputra Absen dari pelatnas Voli Putra |
Tim voli putra tengah menggelar Pelatnas menjelang SEA Games Kuala Lumpur, Malaysia, Agustus mendatang. Namun dalam Pelatnas kali ini, dua pemain yang dipanggil untuk mengikuti Pelatnas dipastikan tidak akan hadir.
Bertempat di Padepokan Voli, Sentul, Jawa Barat, Timnas voli putra Indonesia tengah digembleng untuk menyongsong SEA Games 2017. Di bawah arahan pelatih Samsul Jais, Agung Seganti dkk diberikan materi latihan.
Pelatnas voli putra sendiri sejatinya diikuti oleh 18 pemain. Namun dari ke-18 pemain yang dipanggil ternyata ada dua pemain yang dipastikan tidak akan mengikuti Pelatnas. Kedua pemain yang dipastikan tidak akan ikut adalah I Kadek Juliadi dan Dimas Saputra. Keduanya tidak ikut Pelatnas karena memiliki alasan tersendiri.
"Iya Pelatnas kali ini memang tersisa 16 pemain. I Kadek tidak bisa ikut karena baru masuk kerja. Sementara Dimas sedang cedera," ucap pelatih Timnas voli putra, Samsul Jais, Senin (22/05/17).
Meski kini menyisakan 16 pemain, Samsul mengaku tidak akan mencari penggantinya. Baginya dia akan memanfaatkan sisa pemain yang ada. "Tidak akan mencari lagi. Kita manfaatkan yang ada, nanti juga kita kerucutkan lagi menjelang keberangkatan," jelas dia.
Kini dengan absennya I Kadek dan Dimas maka Timnas voli putra menyisakan:
1. Sigit Ardian.
2. Rendy Febriant Tamamilang
3. Doni Haryono
4. Agung Seganti
5. Gunawan Saputra
6. Hernanda Zulfi
7. Antho Bertiyawan
8. Rivan Nurmulki
9. Aji Maulana
10. Dio Zulfikri
11. Muhamad Ridwan
12. Galih Bayu Saputra
13. Mahfud Nurcahyadi
14. Yayan Riyanto
15. Ramzil Huda
16. Delly Dwi Putra
Labels:
Thanks for reading DIMAS SAPUTRA TOLAK PANGGILAN TIMNAS. Please share this article.
0 Komentar untuk "DIMAS SAPUTRA TOLAK PANGGILAN TIMNAS"